x

Empat Camat Baru di Kota Mataram Dilantik

waktu baca 1 menit
Sabtu, 30 Mar 2019 01:15 0 67 Redaksi

MATARAM, MN–20 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (Eselon II dan III) lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Mataram dilantik. Ada 4 Camat baru disematkan tanda jabatan oleh Wali Kota Mataram H. Ahyar Abduh, pada Jumat 29 Maret 2019.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan para pejabat tersebut dihadiri Ketua DPRD Kota Mataram H. Didi Sumardi, Wakil Wali Kota Mataram H. Mohan Roliskana, Sekretaris Daerah Kota Mataram Effendi Eko Saswito, serta dihadiri oleh segenap jajaran Asisten, Staf Ahli, Pimpinan OPD lingkup Kota Mataram, Camat dan Lurah se – Kota Mataram.

Usai melantik dan mengambil sumpah jabatan 20 Pejabat Eselon II dan III, Wali Kota Mataram didampingi Wakil Wali Kota dan Sekretaris Daerah Kota Mataram menyematkan Tanda Jabatan Camat kepada empat Camat yang baru dilantik, yaitu Camat Mataram, Camat Ampenan, Camat Cakranegara, dan Camat Sandubaya.

Pada kesempatan tersebut Wali Kota Mataram H. Ahyar Abduh tidak berkenan memberikan sambutan maupun pengarahan, akan tetapi ia berharap kepada 20 pejabat yang baru dilantik untuk langsung bekerja dengan baik sesuai dengan bidang tugasnya serta sejalan dengan pakta integritas yang telah ditandatangani.

(hms-mtr/mn-03)

LAINNYA
x
x