x

Jelang Tahun Baru Pesanan Daging Sapi Asal NTB Meningkat

waktu baca 2 menit
Selasa, 20 Nov 2012 13:04 0 20 Redaksi

Mataram, MATARAMnews – Kebutuhan daging yang terus meningkat menjelang tahun Baru di wilayah Jakarta, Bogor Tanggerang, Bekasi (Jabodetabek) berdampak terhadap pesanan daging sapi asal NTB terus meningkat. Terkait hal tersebut Kepala Dinas peternakan Provinsi NTB, Irpan Rayes, Selasa (20/11/2012) di ruang kerjanya mengatakan bahwa untuk memenuhi perminntaan tersebut NTB telah menyiapkan sebanyak 34 ekor sapi jantan dari 97 ribu ekor yang ada dengan harga jual mulai dari Rp.25 juta hingga Rp.26 juta per ekornya.

Dari hasil penjualan tersebut para peternak dapat memperolah keuntungan mulai dari Rp 1 juta sampai dengan Rp 1,5 juta per ekor. Permintaan sapi asal Lombok yang tinggi menurut Irpan, dijamin tidak akan mempengaruhi populasi sapi yang ada, sebab selain menerapkan aturan bahwa hanya sapi jantan yang boleh di sembelih.

Dinas peternakan juga melakukan antisipasi dengan membeli ternak sapi betina milik warga yang akan dipotong. Adapun kendala dalam pengiriman sapi asal NTB ke Luar daerah yaitu biaya pengiriman, dimana Bali dan Surabaya tidak memperbolehkan adanya sapi yang masuk dari luar daerah.

Dalam hal ini, Irpan mengatakan bahwa pihaknya tengah mengupayakan agar sapi yang dikirim dari NTB agar langsung melalui Labuhan Badas menuju Jakarta. Untuk perizinan dari Dinas Peternakan sebanyak 32 ribu ekor selama satu tahun, ditambah 5 ribu ekor, dan mengenai biaya pengangkutan masih dalam pembahasan.

Target Pendapatn Asli Daerah yang dapat diserap dari sektor peternakan di NTB sebesar Rp 1 Miliar dimana dari target tersebut telah terealisasi sebanyak 80 persen pada oktober 2012 lalu.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA
    x
    x